Untuk Sahabat

Persahabatan bagai kepompong
Mengubah ulat menjadi kupu-kupu
Persahabatan bagai kepompong
Hal yang tak mudah berubah jadi indah
Syair yang sederhana tapi maknanya sangat dalam... lagu ini terus menerus terngiang-ngiang di telingaku, bukan halusinasi audio lho... hehe... ntar dikira skizofren lagi... gak, gak, aku cuma sedang terkesan dengan karya Tuhan yang satu ini, yaitu diciptakanNya persahabatan yang indah bagi manusia ciptaanNya... Tidak baik kalau manusia itu seorang diri saja... makanya, Tuhan menciptakan pasangan yang sepadan yang terutama adalah untuk menjadi sahabat sepenanggungan seumur hidup... well, itulah kesimpulanku... cinta tanpa persahabatan bakalan menjadi basi dan menghancurkan hati... tapi persahabatan sudah pasti ada cinta di dalamnya, karena persahabatan itu akan kekal jika Tuhan diikutsertakan di dalamnya... hehe... sok filosofis ya.... Gak, gak, aku cuma menyarikan apa yang selama ini kuketahui dan kuyakini benar adanya...
So, persahabatan? Siapa takut? Hehe....
Ada lagi lagu tentang persahabatan yang telah menyentuh hatiku sedemikian rupa... begini bunyinya...
Raihlah janji yang Tuhan beri
di dalam hatimu yang suci
Serasa aku tak percaya
harapan DIa beri dalam hidupku
Kita slalu berdekatan
tak terasa kini kan berpisah
Kesatuan hati yang terbuka
yang membuat kita kuat
Persahabatan kan kekal bila Yesus beserta
Persahabatan tak kenal perasaan kecewa
Sampai waktunya tiba pulang ke rumah Bapa
Waktu hidup tak panjang
Bersahabatlah...

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kasta

Doa bagi Kota Tercinta

Yehova Zebaoth, TUHAN semesta alam.