From Sista Mimi to Bro JC

Senangnya hati ini... hari ini terasa begitu sempurna... entah kenapa... meskipun aku merasa dicuekin sama temanku, aku merasa beruntung karena aku masih punya Teman yang nggak pernah sekalipun nyuekin aku... yang ada adalah aku yang sering nyuekin Dia karena terlalu asyik mikirin yang lain... hehe... maaf ya, Bro JC... panggilan sayangku untuk Temanku, Bro JC... My beloved Prince of Peace, Lord of lords and King of kings, Jesus Christ... Akhir2 ini aku sering membuatNya cemburu karena aku membanding-bandingkanNya dengan temanku yang satu itu... nama mereka memang ada kemiripan, tapi tetep aja, Bro JC tiada bandingannya... hehe... aku benar2 beruntung dan merasa terberkati karena bisa mengenal Bro JC dan menjadikanNya TUhan dan Raja dalam hatiku... Bro JC adalah segalanya bagiku... penebusku yang hidup... kakak dan kekasih hatiku.... sahabat terbak yang kumiliki selama-lamanya... Oh haleuya...

Bro, makasih ya buat keluargaku... malam ini aku bisa merasakan secercah harapan dan sukacita saat kami berempat--bapak, ibu, Yoyo, dan aku--duduk bersama berdoa dan berbagi cerita yang saling menghibur dan menguatkan... jarang2 lho kami bisa seperti ini... ini semua karena jasa2 Bro JC... pemersatu keluarga... yang memulihkan hubungan antar anggota keluarga... sekali lagi terima kasih, Bro JC...

Dari sista Mimi

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kasta

Doa bagi Kota Tercinta

Yehova Zebaoth, TUHAN semesta alam.